- -

Mengunci Laptop Menggunakan Smartphone

Ketika bekerja menggunakan laptop, adakalanya kita harus protektif terhadap keamanan perangkat kita. Mengerjakan suatu pekerjaan yang bersifat penting atau rahasi memerlukan kehati-hatian dalam mengerjakan dan menyimpan filenya.

Mungkin saat anda mengetik, anda harus meninggalkan sebentar laptop karena sedang dipanggil atasan, atau anda mau ke kamar kecil, atau mendadak keluar sebentar karena ada keperluan. Jika anda terburu-buru mungkin anda akan lupa melakukan Shutdown Laptop, atau menguncinya. Mungkin anda telah melakukan seting penguncian otomatis, tapi biasanya kunci otomatis itu akan dimulai setelah satu menit. Beberapa detik saja anda meninggalkan laptop, komputer anda bisa dengan mudah diakses siapa saja.

Ada salah satu fitur yang sudah dibuat oleh Pihak Microsoft pada Sistem Operasi Windows 10 yang memungkinkan melakukan penguncian jarak jauh menggunakan gadget yang  telah terkoneksi, misalnya smartphone.

Berikut langkah-langkah mengkoneksikan Smartphone ke PC Windows :

1.Klik tombol Start dari taskbar, lalu buka Settings. Setelah itu akan muncul beberapa opsi di sana, lalu klik Devices

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

2. Kemudian anda Klik Bluetooth & other devices”, lalu dari navigasi sebelah kiri layar dan aktifkan Bluetooth pada laptop. Pastikan pula Bluetooth di perangkat Smartphone atau perangkat lain yang akan Anda jadikan kunci telah aktif juga.

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

3. Lakukan proses pairing dengan cara klik  “Add Bluetooth or other device”, pilih “Bluetooth”, kemudian pilih perangkat smartphone anda dari daftar yang tersedia. Ikuti prosesnya dengan memasukkan PIN yang tertera.

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

4. Setelah pairing berhasil, kembali ke menu Settings, lalu pilih “Accounts”.

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

5. Klik “Sign-in Options”, lalu scroll ke bawah sampai menemukan pilihan “Dynamic Lock”. Centang boks “Allow Windows to detect when you’re away and automatically lock the device”.

Kunci Laptop Windows 10 Anda dari Jarak Jauh via Smartphone, Ini Caranya

Setelah selesai semua langkah-langkah sebagaimana di atas, anda dapat menguji fitur ini dengan cara menjauh dari laptop dengan membawa smartphone yang sudah dipairing tersebut, dan PC anda akan terkunci otomatis. Jarak maksimal sampai Dynamic Lock bisa aktif ini tergantung jangkauan maksimal Bluetooth Smartphone anda. Akan tetapi jika anda pergi terburu-buru dengan meninggalkan Smartphone di sisi Laptop, tentunya fitur ini tidak menyala sebagaimana yang diinginkan.